Cara Membuat Masker Pepaya untuk Memutihkan Wajah

01.31.00

Musim hujan akhir-akhir ini meninggalkan lapisan kulit mati yang menumpuk di wajah, padahal udah bulan maret harusnya kan udah musim panas. Anyway, segarkan penampilan wajah kamu yang kusam dengan resep masker pepaya ini. Buah ini mampu meremajakan kulit secara alami karena mengandung banyak vitamin, seperti A dan C.

Masker Pepaya, Madu dan Lemon


Bahan-bahan:
  • sepotong buah pepaya, secukupnya aja
  • 1 sendok teh madu murni
  • 1/2 sendok teh jus lemon

Cara membuat:
Perhatian - kalau kamu punya kulit yang sensitif, tes dulu di tangan sebelum dioles semua ke muka.
  1. Blender semua bahan sampai rata dan jadi kental
  2. Bersihkan wajah, cuci muka dengan air dingin
  3. Oleskan masker dan hidari daerah mata
  4. Biarkan selama sekitar 15 menit
  5. Bilas dua kali sampai bersih dan gunakan pelembab kamu
Baca juga: Resep masker wajah buah kiwi untuk menghaluskan dan melembabkan wajah

Masker Pepaya Timun & Pisang

Masker yang satu ini bisa memberikan sensasi adem dan segar buat wajah kamu. Pepaya baik untuk mengurangi pigmentasi, timun bisa mendinginkan kulit yang terkena sinar matahari dan iritasi, sementara pisang bermanfaat untuk melembabkan dan menghaluskan kulit kering yang kasar.

Berikut manfaat timun dan pisang untuk kulit wajah:
Timun: Melembabkan, menghaluskan, merawat, membersihkan, mencerahkan kulit, dan menyamarkan noda dan bekas jerawat. Meredakan iritasi yang disebabkan oleh jerawat dan sunburn.

Pisang: Menghaluskan dan mengurangi kerutan. Melembabkan dan membuat kulit jadi bercahaya dan tetap awet muda.

Bahan:
  • 1/4 buah pepaya yang ranum
  • 1/4 timun
  • 1/2 buah pisang

Cara membuat:
  1. Kupas semua buah dari kulitnya, blender sampai tercampur dan lembut
  2. Usapkan campuran tadi yang sudah berubah menjadi masker ke wajah
  3. Ratakan dan hindari mata serta mulut
  4. Biarkan menyerap pada pori-pori wajah kamu selama 15 menit
  5. Setelah selesai, pertama bilas dengan air hangat
  6. Lanjutkan bilasan dengan air dingin
  7. Keringkan wajah dengan handuk

Masker Pepaya dan Putih Telur

Pepaya dan putih telur membantu mengencangkan pori-pori dan mencegah timbulnya jerawat. Putih telur bagus banget buat kamu yang kulitnya berminyak, tapi kalau kulit kamu cenderung kering sebaiknya dihindari.

Bahan:
  • 1 butir telur ayam, ambil putihnya
  • 1/4 buah pepaya yang ranum

Cara membuat:
  1. Kupas pepaya dan blender hingga lembut
  2. Masukan putih telur kedalam mangkuk kecil dan kocok hingga berbusa
  3. Masukin pepaya yang sudah halus kedalam putih telur dan campur sampai rata
  4. Oleskan masker pepaya dan putih telur ini ke wajah kamu
  5. Hindari daerah mata dan bibir, biarkan selama 15 menit
  6. Untuk melepaskan masker bilasan pertama gunakan air hangat
  7. Selanjutnya bilas lagi dengan air dingin sampai bersih, untuk mengencangkan pori-pori
  8. Keringkan dengan handuk

Manfaat Pepaya Untuk Wajah

Pepaya merupakan buah yang kaya akan betakarotin, diperkaya dengan enzim yang sangat berkhasiat untuk mengatasi radikal bebas yang berpengaruh buruk bagi kulit.

  1. Memperlambat terbentuknya garis samar dan kerutan di wajah.
  2. Memiliki enzim bernama papain yang mampu mencerahkan kulit, menyamarkan bekas jerawat dan memutihkan wajah.
  3. Papain juga merupakan exfoliator yang baik untuk membersihkan sel kulit mati pada lapisan permukaan kulit. Menghaluskan kulit wajah yang kasar jika digunakan sebagai masker wajah.
  4. Vitamin A dalam buah pepaya mampu mengatasi kulit kering dan bersisik, serta menyamarkan luka bekas jerawat dan bintik hitam.
  5. Menghaluskan kulit yang mulai mengalami penuaan.
  6. Kandungan vitamin C-nya berfungsi meningkatkan produksi kolagen, membuat kulit lebih elastis dan kencang.
  7. Mengandung anti peradangan dan mampu menyembuhkan kulit dari kondisi seperti eczema, rosacea dan jerawat tentunya. 
  8. Memiliki kandungan potasium yang berperan dalam melembabkan kulit.
Baca juga: Masker Pepaya Untuk Kulit Berminyak

You Might Also Like

0 comments

Statcounter

Support




Health


Top Blogs


W3 Directory - the World Wide Web Directory